Rabu, 22 Februari 2017

Kata Coba dan fenomena Parsing

Jadi ingat dahulu ada murid yang tanya, kenapa saat terminasi/ emerging dengan kata2 "Di coba dibuka matanya"
Malah orangnya menolak membuka mantanya dan menjadi sulit untuk mengakhiri sesi hipnosis atau hipnoterapi.
.
Penjelasannya sebenarnya ada dalam beberapa buku bahwa dianjurkan menghindari kata coba (you try) dalam memasukkan sugesti...
Karena pikiran bawah sadar sering kali menolak, resisten, atau melakukan terbalik dari kata-kata yang bersifat negatif.
Atau yang diserbut fenomena Parsing.
Parsing disini seperti kata perintah dalam pemograman komputer... yaitu perintah proses interpetasi ulang kode sesuai yang lebih sederhana atau seuai aturan yang ada....
.
Jadi ketika kita mengatakan perintah pada sesorang dalam bentuk kalimat negatif ada kemungkinan dia resisten, ditolak, atau dilakukan secara terbalik.
Misal: Di lorong sekolah tertulis "Dilarang berlari di lorong kelas", malah banyak anak yang saat sepi... tengok kanan kiri kemudian malah dia tampak senang berlarian di lorong tersebut...
.
Lalu apa kaitannya dengan kata "Coba"... Ternyata memang coba itu memang bukan kata atau membuat kalimat menjadi yang negatif.
Namun secara budaya dan kebiasaan, ternyata umumnya kata coba sering dikaitkan dengan emosi yang negatif...
Kalau tidak percaya coba aja itu sendiri (dengan kata pesimis)... Masak baru coba begitu saja tidak bisa..... Lalu kenapa aku yang harus coba duluan??? Dan masih banyak frase kata lain dengan kata "Coba" dengan kata konten negatif yang umum secara budaya dan kebiasaan.
.
Nah jadi menurut pengamatan saya walau tidak sebesar kata2 negatif lainnya... Kata "Coba" masih ada kemungkinan di parsing 20-40%.... Jadi jangan di coba buat dipakai dalam kata2 sugesti yah.
Tapi kata coba boleh di gunakan dalam test sugestivitas.....
Jadinya saat tangan sudah menempel pada lem.... tangan sudah kaku seperti kayu.... telapak tangan menepel di tembok.... silahkan di coba..... malah anehnya semakin menempel... lebih menepel... dan sangat-sangat menempel......
.
Semoga membantu
MasterArif Hipnoterapi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar